Comments

Pengertian Mediasi ,tahapan Dan Jenisnya

Posted by at Saturday, April 07, 2018 Read our previous post
Kita sering mendengar istilah mediasi tetapi masih belum mmahami istilahnya, kali ini saya akan berbagi pengetahuan tentang Pengertian Mediasi ,tahapan Dan Jenisnya yang saya rangkum dari bebaerapa sumber..

Mediasi merupakan cara yang ditempuh oleh seseorang maupun kelompok untuk menyelesaikan suatu permasalahan baik itu yang bersifat hubungan antar pribadi, hubungan pribadi dengan kelompok, maupun hubungan kelompok dengan kelompok. Kedua cara ini adalah cara yang setidak-tidaknya ditempuh oleh pihak-pihak yang berselisih atau bersengketa sebelum dilanjutkan ke dalam ranah hukum yang lebih tinggi.

Mediasi adalah upaya penyelesaian konflik dengan melibatkan pihak ketiga yang netral, yang tidak memiliki kewenangan mengambil keputusan yang membantu pihak-pihak yang bersengketa mencapai penyelesaian (solusi) yang diterima oleh kedua belah pihak.

Mediasi disebut emergent mediation apabila mediatornya merupakan anggota dari sistem sosial pihak-pihak yang bertikai, memiliki hubungan lama dengan pihak-pihak yang bertikai, berkepentingan dengan hasil perundingan, atau ingin memberikan kesan yang baik misalnya sebagai teman yang solider.

Pengertian mediasi menurut Priatna Abdurrasyid yaitu suatu proses damai di mana para pihak yang bersengketa menyerahkan penyelesaiannya kepada seorang mediator (seseorang yg mengatur pertemuan antara 2 pihak atau lebih yg bersengketa) untuk mencapai hasil akhir yang adil, tanpa biaya besar besar tetapi tetap efektif dan diterima sepenuhnya oleh kedua belah pihak yang bersengketa. Pihak ketiga (mediator) berperan sebagai pendamping dan penasihat. Sebagai salah satu mekanisme menyelesaikan sengketa, mediasi digunakan di banyak masyarakat dan diterapkan kepada berbagai kasus konflik.

3 jenis mediasi menurut filsuf skolastik :

Medium quod

Yaitu sesuatu yang sendiri diketahui dan dalam mengetahui sesuatu itu, sesuatu yang lain yang diketahui. Contoh yang biasa diberikan untuk mediasi ini adalah premis-premis dalam silogisme. Pengetahuan tentang premis-premis membawa kita kepada pengetahuan tentang kesimpulan. Contoh lain : lampu merah lampu lalu lintas berwarna merah harus berhenti harus berhenti, jadi kendaraan harus berhenti.

Medium quo

Yaitu sesuatu yang sendiri tidak disadari tetapi dapat diketahui melalui sesuatu yang lain. Contohnya : lensa kacamata yang kita pakai, kita melihat benda-benda di sekitar kita tetapi kacamata itu sendiri tidak secara langsung kita sadari.

Medium in quo

Sesuatu yang tidak disadari secara langsung dan yang di dalamnya diketahui sesuatu yang lain. Contohnya : kaca spion di mobil, supir mobil melihat kendaran di belakang dan hal-hal lain di sekitarnya dalam kaca spion sendiri tidak secara langsung ia sadari.

Beberapa Tahapan Dalam Meditasi : :

 Mendefinisikan permasalahan :

  1. Memulai proses mediasi
  2. Mengungkap kepentingan tersembunyi
  3. Merumuskan masalah dan menyusun agenda


Memecahkan permasalahan:

  1. Mengembangkan pilihan-pilihan (options)
  2. Menganalisis pilihan-pilihan
  3. Proses tawar menawar akhir
  4. Mencapai kesepakatan
Segitu saja artikel tentang Pengertian Mediasi ,tahapan Dan Jenisnya yang bisa saya bagikan. semoga bermanfaat..

Sumber : https://materiips.com/pengertian-mediasi DAN https://id.wikipedia.org/wiki/Mediasi



1 comment :

© Softjan is powered by Blogger - Sponsored by Jual Sirup TJAMPOLAY