Comments

Orang Keren Itu??

Posted by at Friday, March 11, 2016 Read our previous post
Dalam hidup lo pasti ada saat-saat tertentu yang membuat diri lo jadi keren. Bagi pandangan seseorang, berbeda-beda tentang makna keren ini. Kadang menurut si B melihat si C tuh keren akan tetapi menurut si A biasa aja. Dan sebaliknya. Jadi pandangan seseorang tentang kekeran seseorang itu berbeda – beda.


Dari perbedaaan pandangan tentang orang keren ini. Gua akan bagikan orang keren yang sesungguhnya itu????


1. Fokus Pada Passion Yang Dimiliki

www.beranikreatif.com















Setiap orang memeliki passion yang berbeda – beda. passion sendiri adalah sebuah hobi atau minat seseorang pada bidang tertentu. Ketika seseorang sedang galau. Entah galau masalah kerjaan, masalah hubungan dengan kekasihnya. Biasanya hal yang mereka lakukan adalah menyalurkan hobi dan bakat yang mereka minati agar hidup menjadi bergairah kembali (cepet move on) . Maka dari itu banyak orang yang merasa dirinya  keren ketika sedang menyalurkan hobi. Dan menurut lo pribadi ketika melihat orang lain sedang menyalurkan bakat atau hobi, Pasti terlihat keren bukan?. Contoh ketika lo lihat C. ronaldo, lionel mesi sedang menyalurkan bakatnya dengan mengolah si kulit bundar. Pasti lo geleng geleng kepala dan bilang “ maenya keren banget nih si ronaldo atau si messi”. Dan ketika lo melihat pertunjukan music dari band ternama. Pasti lo bilang keren pada penampilan band tersebut.  Ya walaupun pandangan tentang kekeranan seseorang berbeda. Tapi begitulah fakta bahwa orang yang sedang fokus mengeluti bakat dan hobi, sudah pasti terlihat keren. Makanya buat lo yang punya bakat di bidang tertentu fokuslah sampai kesuksessan itu tiba.


2. Anti Mainstream

setiabudi08.blogspot.com
















Mainstream sendiri artinya biasa,umum,lazim. Tapi banyak yang salah kaprah dalam mengartikanya. Banyak orang yang sok –sok  an menjadi orang yang anti mainstream biar  terlihat keren. Padahal orang tersebut sedang menunjukan kebodohanya sendiri. Seperti orang-orang sok anti mainstream di zebra croos lampu merah sedang foto - foto dengan tidak mengenakan kaos, ada lagi orang -  orang sok anti mainstream sedang berfoto ria memeragakan solat gak pake kaos cuman sarung doang,orang - orang sok anti mainstream selfie di ketinggian yang justru membahayakan diri. Orang yang anti mainstream yang  sebenarnya itu gak pernah ikut-ikutan orang, mempunyai pendirian yang kuat. Memakai celana jeans dan pakaian model terkini sering di pakai orang mainstream ketika mengunjungi mall. Sedangkan orang yang anti mainstream cuma pakai kolor sama oblong doang yang penting nyaman di pakai. Pintu rumah orang mainstream biasa aja, Tetapi pintu rumah orang anti mainstream ada tulisan “DORONG”,”TARIK. Seperti pintu di atm ataupun mini market. Naik motor adalah hal yang sering di lakukan oleh orang mainstream ketika aktifitas, beda dengan anti mainstream yang selalu mengendarai sepeda ketika aktifitas. Di sebuah pesta pernikahan atau khitanan orang mainstream menyediakan kursi untuk tamu. Sementara orang anti mainstream menyediakan tikar biar tamu bisa lesehan. Haha. Hanya sedikit contoh saja gambaran ciri orang yang anti mainstream. Orang seperti ini ingin beda dengan kebanyakan orang umumnya tapi dia tidak meninggalkan ciri khas dan pendirian yang kuat pada dirinya dan tentunya tidak membahayakan dirinya sendiri, gak ikut – ikutan gerombolan orang kekinian yang sok jadi anti mainstream. Anti mainstream ingin beda dari yang lain dengan pemikiran – pemikiran dan ide yang keren tentunya .



3. Kreatif

www.edupost.id














Orang – orang kreatif yang selalu membuat karya sudah jelas bahwa dia adalah orang keren. Dia selalu mengeluarkan ide – ide kreatifnya dalam bentuk karya seperti . Bermusik,melukis, Dan menulis. Atau dalam hal menciptakan penemuan – penemuan baru dari ide kreatifnya  seperti Albert Einstein pria jerman yang menemukan teori relativitas, Alessandro Volta Penemu Batu baterai, Alexander Graham Bell  Penemu Telepon (Versi Lama), Alfred Nobel Penemu Dinamit. Anthony Van Leuwenhook Penemu Lensa, Antonio Meucci Penemu Telepon (Versi Baru 2002) Artur Fischer Penemu dowel Fische. Dari penemuan diatas kemudian terus di kembangkan oleh orang kreatif lainya. Makanya Orang kreatif akan terus berfikir dengan ide baru nya itu, tentunya untuk memberi manfaat kepada seluruh manusia di bumi . Jadi jangan takut jika karyamu jelek, Karna setiap seni sudah pasti baik.



4. Percaya Diri 

www.edupost.id
















Orang yang percaya diri itu keren. Karna ia tegas dan tak ragu – ragu dalam menyalurkan pendapat, pemikiran dan ide nya. Saking percaya diri nya , orang pd ini tak merisaukan omongan orang - orang baik itu omongan yang menyenangkan maupun omongan yang tak menyenangkan untuk dirinya. Cukup toleran, tidak membutuhkan dukungan dari orang lain yang berlebihan adalah ciri lain orang yang percaya diri . Orang pd ini sangat santai jika mengobrol dengan lawan bicaranya siapapun itu. 



5. Otentik

www.bukalapak.com
















Ini yang bener – bener keren, karena orang di jaman sekarang sudah banyak yang meninggalkan ke otentikan diri nya. Otentik sendiri artinya ASLI . Dan orang otentik itu no jiplak, asli, real, gak palsu. Ia mampu membuat keputusan-keputusan moral berdasarkan kesadarannya sendiri. Manusia otentik selalu bersifat jujur dan berani menghadapi realita hidup. Orang otentik itu bebas bukan seperti sebuah robat yang mudah di atur – atur oleh orang lain. karena orang otentik memiliki akar jati diri yang kuat. 



Jadi kesimpulanya, orang keren yang sesungguhnya itu bukan di lihat dari cara dia berpakaian, dari kendaraan apa yang dia kendarai,Dari muka yang ganteng dan body sispack. Tapi dari beberapa ciri orang keren yang gua paparkan di atas tadi. Tapi inget se keren-kerennya lo kalau tak pernah beribadah kepada tuhan. Sama aja bohong.!! 


No comments :

Post a Comment

© Softjan is powered by Blogger - Sponsored by Jual Sirup TJAMPOLAY